Mengapa Ketika dipijat Kita Kerap Bersendawa?
Menurut Dosen Universitas Muhammadiyah Malang, dr. Hawin Nurdiana, M.Kes, saat dipijat kita bersendawa itu adalah hal yang normal. Sebab, fungsi dari pijat itu adalah untuk melancarkan peredaran darah. Dan darah berfungsi untuk membawa zat-zat salah satunya oksigen ke seluruh tubuh.
“Organ tubuh yang tadinya istirahat dan menyimpan oksigen akan kembali aktif dan membuang udara dengan cara bersendawa.”
Jadi Pijat itu adalah rangsangan terhadap organ tubuh untuk mengeluarkan oksigen/udara, pengeluarannya bisa melalui sendawa ataupun buang angin.
Namun terkadang, orang yang memijat yang bersendawa bukan yang dipijat.
Dari ilmu kedokteran, jawaban dari pertanyaan diatas belum ditemukan. Karena belum ada penjelasan ilmiah tentang Pemijat yang bersendawa.
Sementara dari Mitos yang beredar, Sendawa yang dikeluarkan oleh penijat itu adalah bentuk transfer angin ataupun oksigen dari orang yang dipijat.
Nah, seperti itulah fakta mengapa kartika dipijat kita kerap bersendawa. Semoga dengan membaca artikel ini anda lebih sering untuk Pijat ya?
ConversionConversion EmoticonEmoticon