Mobil Udara Pertama Solusi Kemacetan


Mobil Udara Pertama Solusi Kemacetan

Mobil Udara Pertama Solusi Kemacetan - Di Indonesia, Kemacetan bukanlah hal yang tabu lagi di mata masyarakat, khususnya Masyarakat Perkotaan. Selalu saja Jalanan akan dipenuhi oleh kendaraan, apalagi di jam pergi dan pulang kerja. Dari sinilah sebuah Perusahaan Asal Amerika serikat membuat Inovasi Mobil Udara Pertama Solusi Kemacetan.

Perusahaan SkyTrans namanya. Perusahaan Asal California, Amerika Serikat ini berhasil membuat Kendaraan yang dapat menjadi Solusi Kemacetan dijalan. Bentuk Kendaraan yang mereka buat ini mirip dengan kendaraan di film-film yang bergenre teknologi.

Untuk cara kerjanya, Mobil ini akan berada di lintasan besi Magnetik yang akan menjadi jalan bagi Mobil ini. Untuk Maksimum Penumpang Mobil ini hanyalah 4 Orang dan kecepatan nya dapat mencapai 95km/h. Untuk lintasannya sendiri ada diketinggian 6-9 meter diatas permukaan tanah.

Mobil Udara  ini akan berada di lintasan yang terbuat dari bahan baja dan aluminium. Sistem lintasan ini menggunakan teknologi levitasi magnetik agar dapat menggerakkan Mobil udara ini, sehingga akan muncul gaya elektromagnet yang membuat mobil ini bergerak maju kedepan.

Mobil Udara Pertama Solusi Kemacetan

CEO dari SkyTrans, Jerry Sanders mengatakan bahwa dengan Mobil udara seperti ini, Pemerintah dapat menghemat pengeluaran dana dibandingkan dengan membangun jalan – jalan baru. Bahkan Inovasi dari SkyTrans ini juga lebih murah dibandingkan dengan membangun jalan bawah tanah. Rencananya, Mobil Udara ini akan diuji coba dalam waktu dekat.

Info Teknologi Lainnya :

Sungguh Inovasi teknologi yang sangat penting bukan? ditengah Pemerintah sibuk mencari solusi untuk mengatasi Kemacetan, SkyTrans malah membuat Inovasi yang menggemparkan dunia.

Itulah artikel tentang Mobil Udara Pertama Solusi Kemacetan. Semoga Artikel ini dapat menambah wawasan anda tentang dunia Teknologi.

Sumber : http://www.beritateknologi.com/skytrans-kenalkan-transportasi-mobil-udara-sebagai-solusi-kemacetan/

Previous
Next Post »